1. Perencanaan instalasi, pengoperasian, dan perawatan yang dilakukan dengan teliti dan hati-hati.
Karena pada sistem ducting hanya menggunakan satu AC sebagai pusat pengatur suhu udara, maka setiap perencanaan pemasangan AC perlu diperhatikan dengan seksama.
2. Memperkirakan kebutuhan biaya investasi untuk AC ducting.
Pemasangan yang cukup rumit membuat perkiraan biaya harus lebih jeli, agar lebih ekonomis.
3. Perawatan yang dilakukan dengan baik dan berkala.
Agar AC bersistem sentral dapat menyalurkan udara secara berkelanjutan, diperlukan antisipasi kerusakan pada AC sentral dengan melakukan perawatan yang baik dan berkala.
4. Pengaturan temperatur sesuai kebutuhan.
Agar semua ruangan bisa mendapatkan temperatur yang diinginkan, maka diperlukan pengaturan temperatur sesuai yang dibutuhkan.