10 Tips Dekorasi Ruang Tidur Cantik

10 Tips Dekorasi Ruang Tidur Cantik

Ruang tidur sebagai space ternyaman di dalam sebuah hunian, sebaiknya mampu mengekspresikan warna favorit hingga perasaan pemilik kamar dengan baik.

Oleh sebab itu, penting untuk memperhatikan tips ataupun aturan dekorasi ruang tidur. Agar tak hanya senantiasa rapi, kamar juga akan terasa cantik dan nyaman sehingga mampu mengembalikan energi untuk beraktivitas maksimal keesokan hari.

Nah, berikut ini Vertical Blinds bagikan aturan utama dalam dekorasi ruang tidur untuk membantu Anda menciptakan kamar tidur nyaman dan cantik.

1. Memilih warna subtle

Dibandingkan pilihan warna dasar yang tegas, cobalah untuk memilih warna-warna yang menenangkan atau warna-warna monokrom yang simple. Warna biru kalem, lavender, dan hijau bisa digunakan untuk menambahkan kesan ketenangan. Sementara itu, warna-warna batu permata bisa diaplikasikan untuk membantu mengatur nuansa nyaman.

2. Tambahkan dekorasi pada langit-langit kamar

Untuk dapat menciptakan kesan langit-langit yang lebih rendah dan memberikan space yang lebih nyaman dan intim, Anda bisa menambahkan sentuhan warna soft ataupun pattern yang halus di langit-langit kamar.

3. Buatlah kamar tidur sesimple mungkin

Sebuah ruang tidur harus terasa cozy, simple, dan elegan, terlepas dari konsep dekorasi yang diusung. Untuk menciptakan nuansa tersebut, pilihlah furniture yang compact, terutama spring bed. Selanjutnya Anda dapat mempercantik ruangan dengan furniture tambahan, seperti nakas, lemari pakaian, ataupun meja rias. Pastikan Anda masih memiliki space yang cukup untuk dapat beraktivitas dengan nyaman di kamar Anda.

4. Memilih ukuran furniture yang sesuai

Sebelum membeli furniture kamar tidur, mulailah terlebih dahulu dengan perencanaan pada bagian lantainya. Cobalah gambar dan pastikan semua furniture yang dipilih sesuai dan muat pada ruangan Anda.

5. Milikilah banyak storage

Guna menambahkan rasa nyaman, milikilah banyak ruangan penyimpanan untuk barang-barang esensial Anda. Tambahan nakas serbaguna dapat digunakan untuk menyimpan buku, kacamata baca, ataupun charger smartphone. Storage ekstra juga bisa digunakan untuk menyimpan bed accessories, seperti sprei, selimut, hingga bantal.

6. Tambahkan cozy corner

Terutama untuk Anda yang memiliki hobi membaca buku atau bersantai, tak ada salahnya menambahkan cozy corner di ruang tidur Anda. Sebuah sofa nyaman di sudut ruangan atau di dekat jendela bisa menjadi spot nyaman untuk bersantai dan menikmati cahaya pagi.

7. Perkuat kesan mewah dengan pemilihan bed accessories

Memilih bed accessories seperti sheet atau quilt berkualitas hotel bintang 5, tak hanya akan mempercantik ruang tidur, namun juga memperkuat kesan mewah. Anda bisa memilih bed accessories dari brand kenamaan, seperti Comforta, King Koil, Serta, yang telah berpengalaman menghadirkan spring bed dan bed accessories berkualitas untuk keluarga Indonesia.

8. Jadikan ruang tidur sebagai tempat istirahat

Usahakan untuk selalu mampu disiplin menjauhkan diri dari telepon, komputer, dan TV di ruang tidur. Ciptakan ruang tidur Anda sebagai tempat untuk beristirahat dan bersantai.

9. Berikan beberapa opsi pencahayaan

Pada sebuah ruang tidur, menambahkan lapisan pencahayaan sangat bagus untuk dapat mengakomodasi seluruh kebutuhan pencahayaan Anda. Cobalah untuk menempatkan lampu terang untuk menerangi seluruh ruangan, lampu kecil untuk fokus membaca dan belajar, dan lampu aksen untuk mempercantik kesan hangat di ruangan.

10. Tambahkan penutup jendela

Jendela yang cantik akan menambahkan kehangatan pada sebuah ruang tidur. Terutama saat ini telah tersedia ragam pilihan material, motif, hingga tekstur untuk penutup jendela. Anda bisa memilih tirai dengan filter ringan ataupun roller blinds yang cocok untuk menjaga privasi di malam hari ataupun menghalangi sinar matahari yang menyengat.

Demikian ulasan tips dekorasi ruang tidur dari Vertical Blinds.

Untuk Anda yang ingin mempercantik ruang tidur Anda dengan penutup jendela berkualitas, Vertical Blinds menghadirkan ragam pilihan window blinds, baik interior maupun eksterior untuk setiap kebutuhan Anda.



Sumber: www.thespruce.com

Percantik Kamar Tidur Anda dengan Blinds Berkualitas dari Vertical Blinds! Hubungi Onna Kreasi Sekarang!